Sebelumnya, saya belum begitu jelas dalam memahami Sistem Operasi itu sendiri. Namun, dari info yang saya dapet, Sistem opersi itu jika diibaratkan bagian tubuh kita yaitu jantung. Hmm, ternyata OS (Operating System) itu sangat berperan ya dalam kinerja komputer,handphone atau sejenisnya.
Well, pertama yuk kita mengenal lebih jauh,terlebih dahulu peranan Sistem Operasi pada komputer secara singkat dan jelas.
Sistem Operasi Pada Komputer ....
Sistem Operasi atau dalam bahasa inggrisnya system operating (OS) merupakan program yang paling penting yang berjalan pada komputer OS adalah perangkat lunak sistem yang bertugas untuk melakukan kontrol dan manajemen perangkat keras serta operasi-operasi dasar sistem, termasuk menjalankan software aplikasi seperti program-program pengolah kata dan browser web.
Secara umum, Sistem Operasi adalah software pada lapisan pertama yang ditaruh pada memori komputer pada saat komputer dinyalakan. Sedangkan software-software lainnya dijalankan setelah Sistem Operasi berjalan, dan Sistem Operasi akan melakukan layanan inti umum untuk software-software itu. Layanan inti umum tersebut seperti akses ke disk, manajemen memori, skeduling task, dan antar-muka user. Sehingga masing-masing software tidak perlu lagi melakukan tugas-tugas inti umum tersebut, karena dapat dilayani dan dilakukan oleh Sistem Operasi. Bagian kode yang melakukan tugas-tugas inti dan umum tersebut dinamakan dengan "kernel" suatu Sistem Operasi.
Sistem Operasi melakukan semua tugas-tugas penting dalam komputer, dan menjamin aplikasi-aplikasi yang berbeda dapat berjalan secara bersamaan dengan lancar. Sistem Operasi menjamin aplikasi software lainnya dapat menggunakan memori, melakukan input dan output terhadap peralatan lain, dan memiliki akses kepada sistem file. Apabila beberapa aplikasi berjalan secara bersamaan, maka Sistem Operasi mengatur skedule yang tepat, sehingga sedapat mungkin semua proses yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan prosesor (CPU) serta tidak saling mengganggu.
* Fungsi OS itu apa sih pada komputer ?
Sebenarnya, fungsi OS itu sangat banyak, karena OS merupakan aktor penting pada komputer. Disini, saya akan memberitahu fungsi OS secara umum maupun secara detail.
Secara umum, fungsi Sistem Operasi yaitu:
1. Fungsi Sistem Operasi sebagai Kordinator,
yang memberikan fasilitas sehingga segala aktivitas yang kompleks dapat dikerjakan dalam urutan yang benar.
2. Fungsi Sistem Operasi sebagai Pengawal,
yang memegang kendali proses untuk melindungi file dan memberi batasan pada pembacaan, penulisan, eksekusi data dan program.
3. Fungsi Sistem Operasi sebagai penjaga gerbang,
yang akan mengawasi siapa saja yang dapat masuk kedalam sistem komputer.
4. Fungsi Sistem Operasi sebagai pengoptimal,
yang akan membuat scedule atas beberapa masukan pengguna, akses basis data, komputasi, keluaran, dan lain sebagainya untuk meningkatkan kinerja sistem.
5. Fungsi Sistem Operasi sebagai akuntan,
yang menjaga pewaktuan CPU tetap berada pada jalur yang benar, penggunaan memori, operasi I/O, penyimpanan pada disk dan lain sebagainya.
6. Fungsi Sistem Operasi sebagai serever,
yang memberikan pelayanan yang diperlukan pengguna, seperti restrukturisasi direktori file.
Nah kalo secara lebih detailnya, fungsi-fungsi dari OS meliputi:
1.Pengaturan Processor, yaitu mengatur processor untuk dapat dijalankan oleh sistem komputer.
2.Pengaturan Memori, yaitu mengatur pembagian dan mengirimkan instruksi dari memori utama dan tempat penyimpanan lain ke sistem komputer.
3.Pengaturan Input/Output, yaitu koordinasi dan penugasan dari berbagai perangkat input/output ketika satu atau lebih program sedang dieksekusi atau dijalankan.
4.Pengaturan File, yaitu mengatur penyimpanan file dari berbagai tempat ke perangkat penyimpanan lainnya. Juga memungkinkan semua file dapat dengan mudah diubah dan dimodifikasi dengan menggunakan text editor atau dengan lainnya.
5.Menjalankan sistem prioritas, yaitu menentukan urutan pekerjaan yang harus dilaksanakan dalam sistem komputer, mulai dari yang paling utama, lalu yang kedua, dan seterusnya.
6.Interpretasi atau penerjemahan perintah-perintah dan instruksi-instruksi.
Sebagai fasilitas komunikasi yang mudah antara sistem komputer dan komputer operator (manusia).
7.Bertanggung jawab atas keamanan data dan integritas.
Untuk OS kedua.. saya akan mengenalkan OS pada smartphone yang sedang trend sekarang yaitu Blackberry secara singkat.
Sistem operasi pada Blackberry ….
Sebelumnya, saya akan mengenalkan terlebih dahulu peranan sistem operasi itu pada ponsel atau handphone.
Seperti halnya system operasi pada komputer, sistem operasi ponsel adalah software utama yang melakukan menejemen dan kontrol terhadap hardwaresecara langsung serta menejemen dan mengotrol software-soft lain sehingga software-software lain tersebut dapat bekerja. Sehingga suatu system operasi ponsel (mobile operating system) akan bertanggung jawab dalam mengoperasikan berbagai fungsi dan fitur yang tersedia dalam perangkat ponsel tersebut seperti, skedulling task, keyboard, WAP, email, text message, sinkronisasi dengan aplikasi dan perangkat lain, memutar musik, camera, dan mengontrol fitur-fitur lainnya. Banyak perusahaan ponsel yang membenamkan system operasi dalam produknya baik pada PDA, Smartphone maupun handphone.
Sistem operasi juga mengontrol agar semua aplikasi bisa berjalan stabil dan konsisten.Sistem operasi harus dirancang fleksibel sehingga para software developer lebih mudah menciptakan aplikasi-aplikasi baru yang canggih. Keunggulan lain dari ponsel yang ber-OS adalah memiliki kebebeasan lebih untuk men-download berbagai aplikasi tambahan yang tidak disediakan oleh vendor ponsel Sistem operasi
Perusahan telekomunikasi asal Canada, Reserch in Motion (RIM), untuk sistem operasi blackberry telah mengeluarkan sistem operasi baru dengan salah satu aplikasi yang tertanam didalamnya adalah Document to Go versi trial buatan DataViz, suatu aplikasi yang memiliki fungsi officeseperti Word to Go, Presenter to Go yang otomatis memiliki Sheet to Go sebagai aplikasi Spreadsheet.
RIM (Research In Motion) selaku pengembang sistem operasi yang digunakan oleh ponsel pintar blackberry menyediakan sistem operasi multi-tugas (multi-tasking operating system - OS) bagi Blackberry yang memungkinkan penggunaan secara intens dari sebuah alat . OS menyediakan dukungan bagi MIDP 1.0 dan WAP 1.2. Versi sebelumnya memungkinkan sinkronisasi nirkabel melalui e-mail dan kalendar Microsoft Exchange Server, dan juga e-mail Lotus Domino. Sementara OS 4 yang terbaru merupakan pelengkap dari MIDP 2.0, dan memungkinkan aktivasi nirkabel lengkap dan sinkronisasi dengan e-mail, kalendar, daftar tugas, catatan dan buku telepon, serta tambahan dukungan bagi Novell GroupWise and Lotus Notes.
Berikut sekedar info untuk mengupgrade OS pada blackberry anda :
Secara simple upgrade OS Blackberry artinya mengganti OS yang lama dengan versi OS Blackberry terbaru, tentu saja tujuan daripada upgrade tersebut adalah untuk mendapatkan kinerja yang lebih baik, stabil dari Blackberry yang anda miliki. Sebelum melakukan upgrade sebaiknya anda cek dulu versi dari OS yang saat ini anda gunakan, dari home screen Blackbbery klik Option – About versi OS dari Blackberry bisa dilihat setelah huruf v (misal v4.2.2.184) atau langkah singkat tekan ALT+SHIFT+H.
Yang perlu dipersiapkan sebelum proses Upgrade.
Koneksi internet untuk mendownload OS Blackberry Terbaru dan Software pendukung lainnya.Kabel USB.Sofware Blackberry Desktop Manager (anda bisa mendownload Blackberry Desktop Manager di web resmi Blackberry)
Referensi sumber :
http://www.belajar-sendiri.com/2010/02/pengertian-dan-fungsi-sistem-operasi-os.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_operasi
http://foreverma.wordpress.com/2009/05/06/fungsi-sistem-operasi/
http://id.wikipedia.org/wiki/BlackBerry
http://acehonline.net/showthread.php?t=5993
http://freesymbian-java.blogspot.com/2009/12/sistem-operasi-pada-ponsel-mobile.html
http://www.tipsblackberry.info/2009/10/cara-upgrade-firmware-blackberry-curve.html